• Info SMS DAKWAH HISBAH
    Yayasan Hisbah Bogor Mengadakan SMS Dakwah Gratis yg akan dikirimkan setiap harinya. Berupa Hadits,Ayat Qur'an dan Perkataan ulama.

7.22.2011

Hayabusa yg Tersisih

Tanggal 5 Maret 2011, diluncurkan perdana shinkansen terbaru, Hayabusa oleh JR East yang menghubungkan Tokyo dan Aomori. Bersamaan dengan melajunya Hayabusa yang berkecepatan 300 km/jam. Bisakah membayangkan berapa cepatnya itu ?

Dulu waktu pertama kali harus berpisah dari orang tua untuk pergi bersekolah ke IPB, saya setiap kali bicara kepada Bapak, bahwa saya akan naik bis sepanjang kurang lebih 619 km. Waktu itu saya belum pernah ke Bogor, sementara kakak yang sudah pernah pergi jalan-jalan ke kebun raya, saya tanyai berapa lama itu dengan naik bis atau kereta, cuma bisa bilang, “lamaa sekalii”. Karena dulu belum ada internet, maka saya tidak bisa mencari jarak tempuh dan berapa lama perjalanan secara cepat. Saya cuma punya agenda pemberian Bapak yang selalu dapat agenda baru setiap awal tahun dari pabrik gula tempatnya bekerja. Saya naik bis ditemani Bapak dan setiap kali menengok jam. Kami menempuh perjalanan selama kurang lebih 16 jam !!


Setiap kali saya bercerita kepada murid-murid Jepang saya dalam pelajaran bahasa Indonesia tentang jarak rumah kediaman orang tua saya dengan tempat kuliah saya, selalu keluar kisah naik bis 16 jam itu, dan mereka pasti membelalak. Ya, jarak 619 km, dengan Hayabusa semestinya bisa tercapai hanya dalam waktu 2 jam-an :-) Anak-anak muda Jepang yang tidak mengalami masa kereta api dengan asap tebal, tentunya tidak bisa membayangkan betapa berat dan menyiksanya duduk di dalam bis atau kereta selama 16 jam. Tetapi generasi tuanya yang mengalami masa-masa kereta berasap tebal, tentunya bisa memaklumi kisah saya :-)

Hayabusa dalam bahasa Inggris adalah burung Falcon. Tepatnya Peregrine Falcon. Kalau dalam bahasa Indonesia mungkin Elang. Kenapa kereta cepat itu dinamakan Hayabusa ? Karena falcon adalah jenis hewan dengan kecepatan bergerak tercepat di dunia, 390 km/jam, mengalahkan cheetah yang hanya berlari 114 km/jam.

Selain kereta shinkansen, Hayabusa juga dipakai untuk menamai sebuah pesawat ruang angkasa tanpa awak yang diluncurkan oleh JAXA (Japan Aerospace Exploration Agency). Kalau Hayabusa train digunakan untuk mengangkut penumpang dari Tokyo ke Aomori, maka Hayabusa ruang angkasa berfungsi untuk mengambil data dari asteroid terdekat dengan bumi. Diluncurkan pertama kali pada tahun 2003, dan berhasil kembali ke bumi pada 13 Juni 2010.

Selain itu, motor Suzuki, juga mengeluarkan seri GSX1300R, motor balap dengan kecepatan 303~312 km/jam. Motor ini juga dinamakan Suzuki Hayabusa. Hayabusa juga dipakai untuk nama sebuah torpedo yang diduga dibuat pada tahun 1900-1904 untuk keperluan perang Rusia-Jepang. Jadi, bolehlah dikatakan bahwa Jepang telah berhasil mengambil manfaat dan pelajaran dari burung falcon, untuk membuat kendaraan-kendaraan tercepatnya.

Saya pikir pembuatan kendaraan dengan kecepatan setara burung falcon adalah sebuah wacana dalam Nature Technology atau Technology in Nature, sebuah kajian tentang pemanfaatan alam untuk pengembangan dan penemuan teknologi. Seperti halnya manusia menciptakan sonar dari hasil mempelajari kemampuan kelelawar dan lumba-lumba. Atau manusia menciptakan pemrograman komputer dari hasil pemahaman kerja DNA. Batere dari bahan kimia dengan mengadopsi daya kejutan listrik yang dipunyai belut, dan baru-baru ini ubur-ubur untuk cahaya warna-warni yang dipakai dalam studi kedokteran. Secara lengkap ini ada situs menarik tentang evolusi yang dilakukan manusia.





Sumber : http://www.releasetug.com/release/2011/03/post-212.html

Satu hal yang menarik saat peluncuran kereta Hayabusa 5 Maret lalu adalah, di sebelah rel hayabusa shinkansen, bersamaan dengan itu kembali dipertontonkan kereta api Hayabusa C6120, yang dioperasikan dari tahun 1949 hingga 1973. Sekarang menjadi kereta kuno yang dimuseumkan di Gunma. Pengoperasian keduanya secara bersamaan seakan hendak mengingatkan orang Jepang tentang prestasi perkeretaannya. Bahwa mereka tidak jalan di tempat, tetapi telah melesat maju seiring dengan waktu yang berpacu cepat.

Sumber:http://murniramli.wordpress.com/2011/03/06/hayabusa-berpacu-dengan-waktu/

0 komentar:

Posting Komentar

Baca Selengkapnya Di: http://kurniawanprincehacker.blogspot.com/2011/01/cara-membuat-menu-di-samping-blog.html#ixzz1T4x5Itdj